Kamis, 28 Januari 2021

Tema 6. Cita-Citaku



KELAS IV (EMPAT)
KAMIS, 28 JANUARI 2021 

Tema : 6. Cita-citaku
Subtema : 3. Giat Berusaha Meraih Cita-cita
Pembelajaran : 4

Tujuan Pembelajaran

Dengan membaca, peserta didik dapat melisankan puisi hasil dengan lafal, intonasi, dan ekspresi yang tepat sebagai bentuk ungkapan diri, menyajikan hasil identifikasi pemanfaatan sumber daya alam tambang di lingkungan sekitar dengan disiplin dan kerja keras.

Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita masih melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah. 
 
Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.
Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! 

Dengan membaca, peserta didik dapat melisankan puisi hasil dengan lafal, intonasi, dan ekspresi yang tepat sebagai bentuk ungkapan diri, menyajikan hasil identifikasi pemanfaatan sumber daya alam tambang di lingkungan sekitar dengan disiplin dan kerja keras.

Cita-cita merupakan impian besar kita yang harus kita wujudkan dengan penuh semangat. Jangan pernah patah semangat sampai kamu meraihnya, seperti puisi berikut ini! Ayo kita baca!
Tandai kalimat-kalimat dalam baris puisi di atas dengan meletakkan tanda jeda dan tekanan yang telah kamu pelajari sebelumnya. Baca kembali beberapa kali hingga kamu mantap dengan intonasi dan pemenggalannya. Hafalkan kemudian deklamasikan puisi tersebut dengan memperhatikan ekspresi, lafal, intonasi, irama, dan gerak tubuhmu. 

Rekamlah dalam bentuk video, kemudian kirimkan kepada bapak/ibu guru ya!

Puisi yang kamu pelajari tadi terinsipirasi dari novel karya Andra Hirata yang berjudul Laskar Pelangi. Andrea Hirata merupakan salah satu contoh pemuda masa kini yang gigih memperjuangkan mimpi dan cita-citanya. 

Ayah Andrea adalah pegawai di PN Timah, Belitung. Belitung dahulu merupakan daerah penghasil timah andalan Indonesia. Timah adalah salah satu hasil sumber daya alam tambang. Tahukah kamu apa itu sumber daya alam tambang? Mari kita simak tayangan berikut ini! 


Sumber: https://youtu.be/dJMe25MNQM0

Tuliskanlah informasi tentang sumber daya alam tambang yang kamu ketahui serta manfaatnya pada tabel berikut!
Berdasarkan tabel sumber daya alam tambang tersebut, jawablah beberapa pertanyaan berikut! 

1. Barang tambang apa saja yang terdapat di provinsimu? 
2. Barang tambang apa saja yang tidak dimiliki oleh daerah provinsimu? 
3. Digunakan untuk apa sajakah barang tambang yang ada di daerahmu? 

Kerjakanlah pada buku tulismu, kemudian fotokan dan kirimkan hasilnya kepada bapak/ibu guru! Sampai di sini pembelajaran jarak jauh hari ini. Ucapkanlah terima kasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingin Ananda belajar dari rumah! Mari kita akhiri kegiatan pemebelajaran hari ini dengan membaca doa sesudah belajar! 

Sampai jumpa besok!
Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tema : 9. Kayanya Negeriku

Kelas                  : IV  Tema                  : 9. Kayanya Negeriku  Subtema            : 3. Pelestarian Kekayaan Sumber Daya Alam di I...