Kamis, 15 Oktober 2020

Tema : 4. Berbagai Pekerjaan

Kelas         : IV (Empat) 
Tema          : 4. Berbagai Pekerjaan 
Subtema       : 1. Jenis-jenis pekerjaan 
Pembelajaran  : 3 
Semester      : I (Ganjil)

Assalamualaikum ....
Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita masih melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah. Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.
Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Kegiatan 1 
Ananda, bekerja merupakan hal yang harus dilakukan manusia untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Meskipun ditengah situasi pandemi seperti saat ini, orang-orang tetap melakukan pekerjaannya. Ada yang bekerja dari rumah, ada juga yang terpaksa harus bekerja di luar rumah dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. Berikut ini ada cerita tentang ‘Semut dan Belalang’. Cerita ini memberikan contoh akibat seseorang tidak mau bekerja. Bacalah ceritanya pada tautan berikut! https://tinyurl.com/y3gm9a75 Setelah membaca cerita tersebut, selanjutnya tulislah pendapatmu pada kolom berikut

Kerjakanlah pada buku tulismu, kemudian paparkan hasilnya melalui voice note kepada bapak/ibu guru!

Kegiatan 2 
Betapa tumbuhan sangat besar perannya dalam kehidupan kita. Kehidupan yang nyaman tercipta dengan adanya berbagai tumbuhan penjaga lingkungan di sekitar kita. Selain bermanfaat untuk manusia, tumbuhan juga bermanfaat bagi kehidupan binatang. Salah satu contohnya adalah tanaman bakau. Ayo kita cari tahu lebih lanjut tentang manfaat tanaman bakau melalui video pada tautan berikut ini! https://youtu.be/Sp-bhCm9Cs0Ternyata tanaman bakau memiliki banyak manfaat ya bagi lingkungan! Sekarang jawablah soal-soal berikut ini! 

1. Mengapa kita harus menjaga kelestarian tanaman bakau? 
2. Apa yang terjadi jika hutan bakau rusak? 
3. Bagaimana hutan bakau dapat menjaga keseimbangan alam? Jelaskan! 
4. Apa saranmu agar hutan bakau tetap lestari? 
5. Di sekitarmu tentu terdapat sumber daya alam yang harus kamu jaga. Sebutkan dua sumber daya alam yang 
    ada di lingkunganmu dan tulislah paling sedikit tiga kegiatan untuk menjaganya!


Kerjakanlah pada buku tulismu, kemudian fotokan dan kirimkan hasilnya kepada bapak/ibu guru! Ucapkanlah terima kasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah. Sampai jumpa 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tema : 9. Kayanya Negeriku

Kelas                  : IV  Tema                  : 9. Kayanya Negeriku  Subtema            : 3. Pelestarian Kekayaan Sumber Daya Alam di I...