Senin, 20 Juli 2020

Tema 1. Indahnya Kebersamaan

Jakarta, 20 Juli 2020

assalamualaikum ....
selamat pagi semua ...
Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengair sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan! 

Kegiatan 1
Pada pembelajaran sebelumnya kita telah membahas tentang alat musik tradisional yang menarik dan menghasilkan bunyi-bunyi yang indah. Tahukah Ananda apa itu bunyi dan bagaimana bunyi dapat sampai ke telinga kita? Mari kita cari tahu melalui teks bacaan pada tautan berikut ini! https://tinyurl.com/y5q6758n Nah, sekarang ayo tuliskan gagasan pokok dan gagasan pendukung pada tiap paragraf dari teks tadi. Tuliskan pada buku tulismu, fotolah hasilnya dan kirimkan ke Google class ya! 

Kegiatan 2 
Kegiatan selanjutnya kita akan membuktikan salah satu sifat bunyi. Yeay! Dalam teks bacaan pada kegiatan 1 dijelaskan bahwa bunyi dapat merambat pada benda padat, cair, atau gas. Untuk membuktikannya, sekarang kita akan membuat telepon sederhana yang terbuat dari gelas plastik dan tali. Manfaatkan benda-benda yang ada di rumahmu untuk membuatnya ya! Jangan lupa minta bantuan Ayah/Bunda untuk mendampingi! Langsung saja kita simak video cara membuatnya ya pada tautan di bawah ini! https://www.youtube.com/watch?v=sqw1RXh3huc Kalau sudah selesai membuatnya coba praktikkan penggunaannya dengan anggota keluargamu. Boleh dengan ayah, bunda, kakak, atau adik! Jangan lupa difoto/divideokan dan kirim ke Google class ya

Kegiatan 3 
Setelah melakukan kegiatan percobaan pada kegiatan kedua, sekarang yuk tuliskan pada buku tulismu dalam bentuk laporan percobaan yang meliputi: Nama Percobaan, Tujuan, Alat dan Bahan, Langkah Kerja, Hasil Percobaan, dan Kesimpulan! Fotolah laporan percobaan yang telah kamu buat dan kirimkan pada Google class ya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tema : 9. Kayanya Negeriku

Kelas                  : IV  Tema                  : 9. Kayanya Negeriku  Subtema            : 3. Pelestarian Kekayaan Sumber Daya Alam di I...